Mega bintang Los Blancos Cristiano Ronaldo di kabarkan bahwa dirinya mendapatkan suatu kesempatan kembali untuk dapat bermain memperkuat skuat tim nasional Portugal yang di latih oleh pelatih baru bernama Fernando Santos. Yang mana mantan eks pemain bintang Manchester United tersebut berhasil menarik perhatian dari pelatih baru tersebut berkat penampilan eksisnya dalam lima pertandingan terakhir La Liga Primera Spanyol yakni dengan sukses menciptakan sepuluh gol, dan nama besar dari seorang Crisitano Ronaldo tersebut pun telah masuk ke dalam skuat Portugal yang telah di persiapkan oleh Fernando Santos untuk melakoni laga lanjutan babak kualifikasi Euro 2016 melawan Denmark.
Sebelumnya Cristiano Ronaldo sempat absen dalam melakoni laga perdana babak kualifikasi Euro pada saat kontra melawan Albania, yang di sebabkan karena masalah kebugaran, namun sangat di sayangkan sekali pada saat pelatih Paulo Bento masih menjabat posisi sebagai pelatih timnas Portugal tidak memanggil jasa dari kapten timnas tersebut, dan timnya pun harus menelan kekalahan 1-0 dari Albania, atas hal tersebut Bento pun di pecat dari jabatannya dan di gantikan dengan Fernando Santos.
Demi melancarkan debut pertamanya sebagai pelatih tim nasional Portugal, Fernando Santos pun memanggil kembali beberapa nama pemain lama yang sudah tidak bermain untuk Portugal, di antaranya yakni pemain bertahan dari AS Monaco Ricardo Carvalho yang sudah di ketahui telah tiga tahun lamanya tidak bermain untuk Portugal, selain itu gelandang Porto Ricardo Quaresma masuk ke dalam skuat Portugal yang akan segera menajalani partai persahabatan melawan Prancis pada tanggal 11 Oktober 2014 mendatang, dan juga akan di persiapkan untuk bermain melawan Denmark pada laga lanjutan babak kualifikasi Euro 2016 setelahnya. Harapan besar dari seorang Fernando Santos ialah untuk dapat mengawali debutnya bersama Portugal dengan lancar mengingat bahwa ini merupakan sauatu hal yang sangat penting sekali bagi dirinya untuk dapat terus menjabat sebagai seorang pelatih yang layak bagi timnas Portugal. (FD)