Setelah beberapa nama dari pelatih yang gugur untuk bisa dijadikan pelatih baru Real Madrid CF, pada saat ini Los Blancos kembali mencari buruan terbaru mereka.
Seperti yang dilansirkan oleh RMC, Madrid memiliki upaya untuk bisa menjadikan Andre Villas Boas untuk bisa menjadi pelatih baru mereka pada musim depan.
Peluang dari Real Madrid CF untuk bisa mendapatkan pelatih asal Portugal tersebut sangatlah besar, hal ini disebabkan karena Villas Boas sendiri tidak sedang terikat kontrak dengan klub mana pun.
Terakhir pelatih berusia 40 tahun tersebut melatih salah satu tim yang berasal dari Chinese Super League, Shanghai SIPG, pada bulan November 2017.
Walaupun masih dibilang cukup muda akan ukuran dari kepelatihannya, namun jangan meragukan akan jam terbang dari mantan assisten pelatih Jose Mourinho saat berada di FC Internazionale Milan dan Chelsea FC.
Semenjak menjadi seorang pelatih kepala pada tahun 2009, Villas Boas sudah pernah melatih klub yang ada di empat negara.
Coimbra dan FC Porto (Portugal), Chelsea dan Tottenham Hotspurs (Inggris), Zenit St Petersburg (Rusia) dan Shanghai SIPG (China), selama dirinya menjabat sebagai seorang pelatih sepak bola ia sudah menyabet gelar juara sebanyak tujuh gelar.
Sebanyak empat gelar diantaranya sukses di dapati oleh Villas Boas bersama dengan Porto, jadi ia pun dipercaya akan sangat cocok sekali untuk bisa menjadi pelatih baru Madrid pada musim depan.
Sekedar untuk bisa diketahui, bahwa Sergio Ramos dan kawan-kawan sampai saat ini mereka masih belum memiliki sosok seorang pelatih yang baru.
Dan untuk Ronaldo sendiri ia juga sudah tidak memiliki lagi sosok seorang teman yang sama-sama berasal dari Portugal, dulu ia sempat memiliki teman seperti Pepe dan Fabio Coentrao, akan tetapi pada musim panas tahun 2017 yang lalu kedua pemain tersebut dijual Madrid. (FD)