Salah seorang pemain lini depan dari kubu I Bianconerri Juventus FC yakni Fernando Llorente di isukan bahwa dirinya telah menjadi target incaran dari klub besar asal Spanyol, Barcelona FC di bursa transfer bulan Juni mendatang, kabar ini di lansir oleh beberapa media di Italia dan juga di Spanyol. Sebelumnya, nama dari seorang Fernando Llorente di datangkan ke Juventus Stadium dari klub lamanya yang bermain di La Liga Spanyol, Athletic Bilbao pada musim panas tahun 2013 lalu, selama satu musim mengenakan seragam hitam putih khas dari klub asal kota Turin tersebut ini, penyerang jangkung ini baru menciptakan 15 buah gol, akan tetapi dirinya sukses selalu tampil dengan sangat bagus di setiap kesempatan yang di berikan oleh Antonio Conte untuk tampil sebagai starter.
Namun, kabarnya meskipun pada saat ini Fernando Llorente baru satu tahun saja menjadi seorang pemain dari klub besar Italia yang sukses menjuari gelar Serie A Italia sebanyak tiga kali secara berturut-turut ini, Akan tetap di lepaskan oleh kubu si nyonya tua jika mendapatkan tawaran yang menarik dan cukup mengungtungkan bagi klub. Sedangkan untuk kubu Barcelona sendiri mereka di pastikan akan segera di tinggal pergi oleh Gerrardo Martino pada akhir musim ini dan seperti yang telah beredar bahwa klub yang di bintangi oleh Lionel Messi dan kawan-kawan tersebut ini telah mengantongi salah satu nama pelatih pengganti Martino pada musim depan, pelatih tersebut saat ini melatih klub Celta Vigo bernama Luis Enrique, yang mana pelatih tersebut ini sempat melatih klub Barcelona B.
Ketika di tanyakan pemain mana yang akan di coba datangkan oleh dirinya jika resmi menjadi pelatih Barcelona, Enrique menyatakan bahwa dirinya ingin mendatangkan Fernando Llorente ke Camp Nou, Enrique menyatakan dirinya lebih tertarik untuk mendatangkan penyerang Spanyol yang bermain untuk Juventus tersebut ketimbang harus mendatangkan Mario Gomez dari Fiorentina dan Sergio Kun Aguero dari Manchester City. (FD)